Cegah Stunting, Pj Gubernur Riau Bersama Pj Ketua TP PKK Riau Tinjau Posyandu Melati UPT Puskesmas di Bangkinang
Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) Dr. Rahman Hadi,M.Si bersama Pj Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Riau, Zuliana Rahman Hadi melakukan peninjauan Posyandu Melati UPT Puskesmas Bangkinang, Jumat (04/10/2024).
Turut hadir saat kunjungan Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Taufik OH, Plh Ketua Dharmawanita Provinsi Riau Fermy Taufiq , Kadis PU Pemprov Riau Arif Setiawan, Pj Bupati Kampar Hambali dan tamu undangan lainnya.
Pj Gubernur Riau Rahman Hadi menyampaikan bahwa stunting merupakan salah satu program nasional. Oleh karena itu, untuk memastikan program tersebut berjalan lancar tentu berbagai upaya dilakukan agar masyarakat selalu dalam keadaan sehat. Ketua TP-PKK Provinsi Riau Zuliana mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan kolaborasi antara provinsi dan kabupaten/kota. Adapun tujuannya yakni dalam rangka pencegahan stunting ini di Bumi Lancang Kuning. Pada kesempatan yang sama, Ketua TP-PKK Provinsi Riau Zuliana mengajak masyarakat untuk membawa anak balitanya mendatangi posyandu agar dilakukan monitoring.
#infopku #pkuinfo #pekanbaru #riau#humas_riau #infoupdate #infoterkini #viral#Humasriau #infopku #inforiau